Peningkatan Alat Produksi Dan Penambahan Label Kemasan Pada Usaha Kue Bolu Di Desa Kenderan Gianyar

Authors
  • Ni Luh Gede Pivin Suwirmayanti ITB STIKOM Bali
  • I Made Sudarsana
  • Rosalia Hadi
  • Putu Adi Guna Permana


DOI: https://doi.org/10.30864/widyabhakti.v4i3.323


Keywords: Alat Produksi , Label Kemasan Kue Bolu, Desa Kenderan
Section: Articles

Abstract

Salah satu industri rumah tangga atau Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang bergerak di bidang  pembuatan kue bolu di Desa Kenderan adalah Ibu Sri Yasmanik yang lebih dikenal dengan panggilan Ibu Manik yang beralamat di Br.  Tangkas, Desa Kenderan, Kec. Tegallalang. Berdasarkan permasalahan mitra yang mengacu pada analisis situasi yang ada dan dihadapi oleh mitra usaha kue bolu,  maka pada kegiatan pengabdian masyarakat yang pertama yang dilakukan secara daring dan luring ini memprioritaskan penyelesaian permasalahan yang mencakup pada: Peningkatan jumlah alat produk utama kue bolu berupa  oven dan loyang  untuk proses pemanggangan serta  mixer sebagai alat pengocok adonan. Penggunaan labeling kemasan yang dapat ditempelkan pada produk  yang menarik atau eye catching, dikarenakan labeling kemasan produk  berfungsi sebagai identitas yang membedakan suatu  produk dengan produk lainnya dan dapat mempromosikan produk. Sehingga diperoleh hasil kegiatan berikut : Adanya peningkatan jumlah kapasitas produk  yang dimiliki oleh mitra melalui penambahan alat produksi, sehingga dapat meningkatkan hasil kue bolu yang diproduksi mitra.Adanya peningkatan dalam hal identitas produk dimana mitra telah mampu menggunakan menerapkan desain label kemasan produk yang memiliki peran penting dalam memberikan informasi dan identitas kue bolu yang dijual mitra.

References

Angelina Diah Kusumasari dan Supriono., 2017. Pengaruh Desain Kemasan Produk dan Daya Tarik Iklan Terhadap Brand Awareness Serta Dampaknya Pada Keputusan Pembelian Wardah Exclusive Matte Bisnis. Jurnal Administrasi Bisnis (JAB), Vol. 49 No.2

Christy, P. 2015. Pengaruh Desain Kemasan (Packaging) pada Impulsive Buying. Yogyakarta, Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Dissertation

Florentina, Marsella. 2009. Analisa dan perancangan E-Marketing pada Omega optik. Binus University. Jakarta.

Gautama I Made Bhaskara dan Putri Dian Rahmadi., 2019. Perancangan Label Kemasan Aneka Kue dan Banner Sebagai Media Promosi. Jurnal Widyabhakti, 1(2), pp.14-22.

Hartanto, S., 2015. Perancangan Desain Kemasan Produk Homemade Pie “391” Surabaya. Jurnal DKV Adiwarna, 1(6).

Hendrasty, H.K., 2013. Pengemasan & Penyimpanan Bahan Pangan 1st ed., Yogyakarta: Graha Ilmu.

Pratami Ni Wayan Cahya Ayu, Muryatini NI Nyoman, Santiari Ni Putu Linda, Rahayuda I Gede Surya, Sunda I Nyoman., 2020. PKM Pengembangan Usaha IRT Jamu Tradisional di Desa Tibubiu Tabanan. WIDYABHAKTI Jurnal Ilmiah Populer. Vol. 3, No.1.

Ramayasa I Putu, Jimbara I Wayan Rupika, Suwastika I Wayan Kayun, Candrawibawa I Gede Angga., 2020. Pelatihan Pemasaran Online pada Mitra Lengis Nyuh di Tabanan. WIDYABHAKTI Jurnal Ilmiah Populer, Vol.2 No.3.

Downloads

Published
2022-07-31

How to Cite

Suwirmayanti, N. L. G. P., I Made Sudarsana, Rosalia Hadi, & Putu Adi Guna Permana. (2022). Peningkatan Alat Produksi Dan Penambahan Label Kemasan Pada Usaha Kue Bolu Di Desa Kenderan Gianyar. WIDYABHAKTI Jurnal Ilmiah Populer, 4(3), 81-88. https://doi.org/10.30864/widyabhakti.v4i3.323