Pelatihan Manajemen Usaha Dan Online Marketing Untuk Meningkatkan Pertumbuhan Industri Rumah Tangga Jaja Begina Sri Rahayu Klungkung

Authors

  • Ni Nyoman Utami Januhari
  • I Ketut Dedy Suryawan
  • I Made Adi Purwantara

Keywords:

Teknologi Informasi, Spreadsheet, Internet

Abstract

IRT (Industri Rumah Tangga) merupakan unit usaha produktif yang berdiri sendiri, yang dilakukan oleh orang perorangan atau badan usaha di semua sektor ekonomi. IRT Sri Rahayu berlokasi Desa Dawan Klod, Kabupaten Klungkung, Provinsi Bali. IRT Sri Rahayu dijalankan oleh ibu rumah tangga yang bertekad untuk membantu perekonomian keluarganya. IRT Sri Rahayu memproduksi berbagai macam produk seperti salah satunya yaitu Jaja Begina. Jaja Begina merupakan jajanan atau makanan dengan bahan dasar beras ketan putih yang diolah, lalu dijemur dan kemudian digoreng. Permasalahan yang dihadapi mitra usaha adalah belum dapat mengetahui dengan cepat pengeluaran dan pemasukan untuk industri jaja begina oleh karena perhitungan yang masih dilakukan secara manual. Permasalahan lainnya, mitra belum mampu meningkatkan hasil penjualan dengan maksimal karena penjualan masih dilakukan secara konvensional. Program pemberdayaan mitra dilaksa akan kepada IRT Sri Rahayu dengan memberikan pelatihan pembuatan laporan keuangan dengan penggunaan aplikasi Spreadsheet, serta melakukan pelatihan penggunaan internet dalam pemasaran online dengan penjualan melalui media social. Pelatihan ini berdasarkan hasil evaluasi telah dapat meningkatkan pengelolaan manajemen yang lebih baik dan pemasaran yang lebih optimal.

Downloads

Published

2019-03-20

How to Cite

Utami Januhari, N. N., Dedy Suryawan, I. K., & Adi Purwantara, I. M. (2019). Pelatihan Manajemen Usaha Dan Online Marketing Untuk Meningkatkan Pertumbuhan Industri Rumah Tangga Jaja Begina Sri Rahayu Klungkung. WIDYABHAKTI Jurnal Ilmiah Populer, 1(2), 112-118. Retrieved from https://widyabhakti.stikom-bali.ac.id/index.php/widyabhakti/article/view/65

Issue

Section

Articles